Home
LSM Pakar Nusantara
pilkada
Pilkada Banten 2024
Pilkada Banten 2024: LSM Pakar Nusantara Ajak Semua Pihak Jaga Kondusifitas
Pilkada Banten 2024: LSM Pakar Nusantara Ajak Semua Pihak Jaga Kondusifitas

Comunitynews | LSM Pakar Nusantara, melalui ketua umumnya, mengajak semua pihak untuk menjaga kondusifitas selama kontestasi Pilkada Banten 2024, baik untuk Pilbup Kabupaten Tangerang maupun Pilgub Provinsi Banten. 

Dalam pernyataannya, ia menekankan pentingnya menciptakan suasana aman dan damai, serta menjadikan pemilihan ini sebagai pesta demokrasi yang penuh kegembiraan.

“Meski kita memiliki pilihan berbeda, kita semua adalah warga Banten. Mari kita wujudkan Tangerang yang maju dan dewasa, dengan mendukung siapapun yang terpilih sebagai pimpinan kita,” ujar ketua LSM Pakar Nusantara.

Dalam konteks Pilbup Kabupaten Tangerang yang akan dilaksanakan serentak, semua pasangan calon diharapkan berkompetisi secara terhormat. 

Ketua LSM menegaskan bahwa kemenangan tidak seharusnya diraih melalui kampanye hitam, penyebaran hoax, atau isu SARA. Sebaliknya, diharapkan adanya kampanye yang berfokus pada program dan gagasan masing-masing calon.

Lebih lanjut, ia menyatakan komitmennya untuk menerima hasil Pilbup dan Pilgub Banten apapun itu. 

"Jika ada pihak yang merasa tidak puas, kami akan mendukung langkah-langkah sesuai prosedur hukum. Kami menolak cara-cara di luar hukum," tegasnya.

Dengan semangat tersebut, LSM Pakar Nusantara mengajak semua elemen masyarakat untuk berpartisipasi aktif dan menjaga integritas dalam kontestasi politik mendatang.

Rj Darmez

Blog authors