Kab.Lamsel (comunitynews) - Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, kembali menyalurkan bantuan bedah rumah. Kali ini, lima warga di Kecamatan Sidomulyo dan satu warga di Kecamatan Palas menerima bantuan tersebut. Bantuan bedah rumah ini bersumber dari CSR PT ASDP Cabang Bakauheni dan PT Haida Biotechnology Indonesia, serta sebagian dari APBD Kabupaten Lampung Selatan. Pada Sabtu, 22 Juni 2024, Bupati Nanang Ermanto secara langsung menyerahkan uang tunai sebesar Rp20 juta kepada masing-masing penerima manfaat. Selain uang tunai, bantuan lain yang disalurkan termasuk karpet, selimut, dan sembako. "Saya serahkan uang tunai Rp20 juta untuk program bedah rumahnya. Selain itu, ada juga karpet, selimut, dan sembako," ujar Nanang yang didampingi Sekretaris Daerah, Thamrin. Di sela-sela penyerahan bantuan, Bupati Nanang meminta kepada para kepala desa untuk menggerakkan masyarakat agar bergotong-royong dalam pembangunan rumah. "Semua itu tergantung pada kepala desanya. Jika k
Nanang Ermanto Berikan Bantuan Warga Bedah Rumah di Dua Kecamatan
5:30 PM
0
Comments
Kab.Lamsel (comunitynews) - Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, kembali menyalurkan bantuan bedah rumah. Kali ini, lima warga di Kecamatan Sidomulyo dan satu warga di Kecamatan Palas menerima bantuan tersebut. Bantuan bedah rumah ini bersumber dari CSR PT ASDP Cabang Bakauheni dan PT Haida Biotechnology Indonesia, serta sebagian dari APBD Kabupaten Lampung Selatan. Pada Sabtu, 22 Juni 2024, Bupati Nanang Ermanto secara langsung menyerahkan uang tunai sebesar Rp20 juta kepada masing-masing penerima manfaat. Selain uang tunai, bantuan lain yang disalurkan termasuk karpet, selimut, dan sembako. "Saya serahkan uang tunai Rp20 juta untuk program bedah rumahnya. Selain itu, ada juga karpet, selimut, dan sembako," ujar Nanang yang didampingi Sekretaris Daerah, Thamrin. Di sela-sela penyerahan bantuan, Bupati Nanang meminta kepada para kepala desa untuk menggerakkan masyarakat agar bergotong-royong dalam pembangunan rumah. "Semua itu tergantung pada kepala desanya. Jika k